Laman

HARTATI DIDUGA MENYUAP UNTUK JEGAL BISNIS ANAK AYIN *** DUA ANAK BUAH HARTATI MURDAYA TERANCAM LIMA TAHUN PENJARA *** ATURAN RSBI HARUS LEBIH RASIONAL DAN REALISTIS *** WASPADA, BANYAK JAMU DICAMPUR BAHAN KIMIA OBAT! *** BNPT: 86 % MAHASISWA DI 5 UNIVERSITAS TENAR DI JAWA TOLAK PANCASILA *** BNPB ALOKASIKAN RP80 MILIAR UNTUK PENANGGULANGAN KEKERINGAN ***

Jumat, 07 September 2012

KPU Buka Pendaftaran Calbup Purwakarta


PURWAKARTA, ReALITA Online — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati periode 2013-2018 dimulai 5-11 September 2012. Sehari setelah pendaftaran dibuka, tiga parpol dan koalisi partai non parlemen sudah mengambil formulir.
“Bismillah, hari ini pendaftaran balonbup/wabup mulai dibuka untuk parpol atau gabungan parpol (koalisi) serta jalur perseorangan (independen). Kami mengagendakan enam hari masa pendaftaran ini,” ujar Asep Fakar SH, Anggota KPU Purwakarta Divisi Hukum, Rabu (5/9/2012).
Asep mengungkapkan, calon bupati/Wakil Bupati Purwakarta yang diajukan jalur independen telah ada yang menyampaikan ke KPU Purwakarta yaitu pasangan Yoyo Yahya dan Encep Bukhori dengan ketentuan melampirkan surat dukungan dari masyarakat sebanyak 30.027 lembar.
Saat dilakukan verifikasi, kata Asep Fakar, surat dukungan yang sah 15.119, berarti terdapat kekurangan sebanyak 14.115. “Untuk melengkapi kekurangan, KPU Purwakarta memberikan waktu bagi calon perseorangan untuk mendaftar. Begitu verfikasi lanjutan dilakukan terdapat lagi kekurangan sehingga tidak mencapai angka minimal 30.027 maka calon perseorangan itu otomatis akan gugur,” jelas dia seperti dikutip Pos Kota.
Sejumlah bakal calon Bupati/Wakil Bupati Purwakarta kini sudah bermunculan. Untuk memperkenalkan diri, para bakal calon tersebut banyak menyampaikan dengan pemasangan spanduk/baliho di berbagai tempat.Di antaranya, Oni S Sandi, Burhan Fuad, Dudung B Supardi, H Barkah Hidayat, H Nanang Tajudin Noer, Amas Mastur, H Yogi.
Asep Fakar mengingatkan, masa pendaftaran yang sempit ini hendaknya dimanfaatkan secara maksimal oleh para bakal calon.
Lebih lanjut Asep menyebutkan, Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) yang sudah diserahkan Pemkab Purwakarta ke KPU saat ini memasuki tahap pencocokan data di tingkat PPS dan PPDP.
Menurut dia, saat dilakukan pencocokan data tidak tertutup kemungkinan ada pengurangan ataupun penambahan. “Bagi calon pemilih yang tidak tercatat, maka namanya akan dimasukan pada masa pengumuman daftar pemilih sementara (DPS),” terangnya.
DP4 yang disampaikan ke KPU berjumlah 695.852 orang yang terdiri dari 349.073 diantaranya penduduk laki-laki dan 346.779 penduduk perempuan.

Dadan Koswara Dampingi Dedi Mulyadi

Dari tiga nama yang diajukan ke DPP Partai Golkar ditetapkan Dadan Koswara, Sekda Kabupaten Purwakarta sebagai calon wakil bupati.“Aturan main di Golkar saat ini cawabup dipilih oleh cabup, sistem seperti itu lahir berdasarkan juklak nomor 13,” jelas Ketua DPD II Golkar Purwakarta, Sarip Hidayat S.Ag, di kantornya kutip Pos Kota.
Sarip menyebutkan, ada tiga nama yang saat itu di usulkan untuk menjadi cawabup mendampingi Dedi Mulyadi. Dari internal parpol yaitu Ucok Ujang  Wardi dan dirinya.Sedangkan Dadan Koswara adalah nama yang diajukan oleh Dedi Mulyadi.
Berdasarkan keputusan Rapat Pimpinan Daerah (Rapinda) ketiga nama ini diusulkan ke pusat. Dan siapa yang keluar sebagai cawabup itu merupakan keputusan Pusat.Berdasarkan hasil survei yang dilakukan beberapa waktu yang lalu, hasilnya menyatakan Dedi Mulyadi sebagai pemenang survei. Dan mengacu pada juklak nomor 13, Dedi Mulyadi cabup berhak mengusulkan sendiri siapa cawabup yang kelak akan mendampinginya.“Karena ini alam demokrasi, bila tidak terpilih, kita harus legowo,”kata Sarip. esi,Sumber:Pos Kota

Tidak ada komentar:

Posting Komentar